Blog ini berisi informasi seputar binatang mulai pengenalan,kesehatan,hingga tips seputar cara merawat hewan

Tips Memilih Jenis Kucing Yang Cocok Untuk Kita


Pada artikel kali ini saya akan membagikan tips tentang Memilih Kucing Sebagai Hewan Kesayangan yang mungkin dapat membantu kalian untuk menentukan tipe atau jenis kucing yang akan dipelihara.Kondisi pemilik dalam memilih kucing dapat diketahui dari 3 pertanyaan berikut.
1.apakah kucing ini akan menjadi kucing rumahan yang sepanjang hidupnya ada di dalam rumah,atau akan dibiarkan keluar masuk rumah semaunya?
2.bagaimana interaksi kucing dengan anggota keluarga pemilik kucing tersebut,terutama anak-anak dan  interaksi dengan hewan peliharaan lain yang sudah ada dimiliki sebelumnya?
3.yang tidak kalah penting adalah seberapa banyak waktu dan uang yang tersedia untuk memelihara kucing?


       Dari 3 pertanyaan inilah pemilik kucing akan mengetahui    jenis kucing yang cocok untuknya.
 Bagi anda yang memiliki dana terbatas,tentu tidak tepat apabila memilih kucing ras persian yang membutuhkan biaya tinggi untuk perawatan ,perlengkapan,maupun pakannya.apabila anda ingin kucing dibiarkan leluasa keluar masuk rumah,tetapi anda tidak mempunyai cukup waktu untuk merawat kebersihan bulu kucing,maka pilihlah jenis kucing yang bulunya pendek. apabila anda tidak ingin ada interaksi antara kucing dan anak-anak,maka pilihan yang paling baik adalah jenis kucing yang dapat dikandangkan sepanjang hidupnya dan relative malas bergerak.
Apabila memungkinkan.galilah berbagai pertimbangan diluar 3 hal yang telah saya sebutkan diatas.hal ini sangat penting karena akan menentukan kemampuan anda dalam merawat kucing.
Semoga Artikel ini bermanfaat.Terimakasih telah berkunjung ke Blog saya.Silahkan beri komentar dibawah untuk kritik dan saran.



Previous
Next Post »
Thanks for your comment